SOSIALISASI PENDIDIKAN PEMILIH DENGAN UNIVERSITAS SETIA BUDHI RANGKASBITUNG
#TemanPemilih, KPU Kabupaten Lebak melaksanakan kegiatan Sosialisasi Pendidikan Pemilih Berkelanjutan dengan Universitas Setia Budhi Rangkasbitung yang bertempat di Kantor KPU Kabupaten Lebak, (4/12/2025). Kegiatan ini diawali dengan sambutan sekaligus pembukaan oleh Ketua KPU Kabupaten Lebak, kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Ketua DPRD Kabupaten Lebak.
Selanjutnya, peserta mengikuti simulasi pemungutan suara dengan mahasiswa berperan sebagai pemilih. Dalam simulasi tersebut disampaikan berbagai skenario yang berpotensi terjadi pada saat pemungutan suara sebagai sarana edukasi dan diskusi. Kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan ke Kantor KPU Kabupaten Lebak untuk mengenal secara langsung pelayanan publik yang diselenggarakan oleh KPU.
Rangkaian acara berikutnya diisi dengan penyampaian materi oleh Rektor Universitas Setia Budhi, dan ditutup dengan sesi kuis serta pemberian hadiah. Kegiatan ini diharapkan mampu memperkuat pengetahuan, kesadaran, dan partisipasi mahasiswa dalam mewujudkan proses demokrasi yang berkualitas dan berintegritas.
#KPUMelayani