Berita Terkini

RAPAT KOORDINASI PENGGANTIAN ANTARWAKTU (PAW) ANGGOTA DPRD KABUPATEN/KOTA

#TemanPemilih, KPU Kabupaten Lebak mengadakan Rapat Koordinasi Penggantian Antarwaktu (PAW) Anggota DPRD Kabupaten/Kota di Aula Nusantara KPU Kabupaten Lebak, (Senin, 8 Desember 2025). Kegiatan ini dilaksanakan guna menindaklanjuti Bimtek terkait mekanisme perubahan Prosedur dalam Penggantian Antarwaktu (PAW) Anggota DPR, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota dan adanya mekanisme baru tersebut termuat dalam PKPU Nomor 3 Tahun 2025 tentang Penggantian Antarwaktu. KPU Kabupaten Lebak berkolaborasi dengan stakeholder terkait seperti Sekretariat Dewan dan Sekretariat Daerah Kabupaten Lebak sebagai wadah dalam memberikan informasi dan pemahaman bagi partai politik dan calon anggota dewan dalam mengusulkan pengajuan PAW di Kabupaten Lebak. #KPUMelayani

RAPAT PLENO TERBUKA REKAPITULASI DAFTAR PEMILIH BERKELANJUTAN (PDPB) TRIWULAN IV TAHUN 2025

#TemanPemilih, Hari ini (Senin, 08/12/2025) KPU Kabupaten Lebak melaksanakan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan (PDPB) Triwulan IV Tahun 2025 di Aula Nusantara KPU Kabupaten Lebak. Peserta rapat pleno hadir dari berbagai pihak antara lain Bawaslu Kabupaten Lebak, Polres Lebak, Lapas Kelas III Rangkasbitung, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Lebak, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Lebak, BPJS Kesehatan Lebak, dan Partai Politik se-Kabupaten Lebak. Plt Kabag Perencanaan, Data & Informasi KPU Provinsi Banten juga turut hadir dalam pelaksanaan Rapat Pleno. Rapat dibuka Ketua KPU Kabupaten Lebak Dewi Hartini yang kemudian dilanjutkan oleh anggota KPU Kabupaten Lebak Agus Sugama. Berbagai saran dan masukan dari para peserta yang disampaikan dalam rapat digunakan sebagai alat evaluasi guna penyempurnaan data pemilih. Selain itu Rapat ditutup dengan penandatanganan Berita Acara yang diserahkan secara simbolis kepada Anggota Bawaslu Kabupaten Lebak dan Plt Kabag Perencanaan, Data & Informasi KPU Provinsi Banten. #KPUMelayani

WEBINAR TEMA CYBERTROOPS ALA KPU : PEMANFAATAN BIG DATA ANALYTICS UNTUK PERBAIKAN DEMOKRASI DI INDONESIA

#TemanPemilih, KPU Kabupaten Lebak mengikuti Webinar dengan tema Cybertroops ala KPU : Pemanfaatan Big Data Analytics untuk Perbaikan Demokrasi di Indonesia yang diselenggarakan oleh KPU RI secara daring, (5/12/2025). Dalam kegiatan ini dipaparkan materi terkait Peningkatan Efisiensi dan Akurasi Data Pemilih. Menggunakan Big Data Analytics untuk membersihkan dan memvalidasi Daftar Pemilih Tetap (DPT), mengurangi duplikasi, dan memastikan akurasi data. Memungkinkan proyeksi kebutuhan logistik (surat suara, kotak suara) yang lebih tepat berdasarkan analisis historis dan geografis. Materi terkait Deteksi Kecurangan dan Hoaks (Disinformasi). Analisis sentimen dan pemrosesan bahasa alami (NLP) pada media sosial dan platform berita dapat membantu mendeteksi tren disinformasi atau potensi kecurangan secara real-time. Selanjutnya materi terkait Perumusan Kebijakan Publik yang Berbasis Bukti. Data besar dari berbagai sumber (misalnya, keluhan publik, tren ekonomi, data demografi) dapat diolah untuk menginformasikan pembuatan kebijakan yang lebih relevan dan berdampak positif bagi masyarakat. #KPUMelayani

RAPAT AUDIENSI PENYAMPAIAN PERMOHONAN HIBAH GEDUNG KANTOR KPU LEBAK SERTA PENYAMPAIAN LAPORAN HASIL EVALUASI PILKADA 2024 SECARA NASIONAL DENGAN PLT SEKRETARIS DAERAH KAB. LEBAK

#TemanPemilih, KPU Kabupaten Lebak melaksanakan Rapat Audiensi dalam rangka Penyampaian Permohonan Hibah Gedung Kantor KPU Kabupaten Lebak serta Penyampaian Laporan Hasil Evaluasi Pilkada 2024 secara Nasional dengan PLT Sekretaris Daerah Kabupaten Lebak, (5 Desember 2025). #KPUMelayani

KOORDINASI DENGAN BAWASLU KABUPATEN LEBAK TERKAIT PEMUTAKHIRAN DATA PEMILIH BERKELANJUTAN (PDPB) TRIWULAN IV

#TemanPemilih, KPU Kabupaten Lebak melakukan koordinasi dengan Bawaslu Kabupaten Lebak terkait Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) Triwulan IV. Dari kegiatan tersebut dari Bawaslu Kabupaten Lebak disampaikan hasil uji petik Bawaslu Kabupaten Lebak terdapat pemilih yang dinyatakan masih aktif, namun ketika dilakukan uji petik oleh Bawaslu ditemukan beberapa data telah dinyatakan meninggal, Kegiatan coktas yang akan dilakukan di tahapan selanjutnya Bawaslu meminta data yang dilakukan pencermatan bukan hanya data yang Tidak memenuhi syarat, namun data yang memenuhi syarat, Meminta melakukan MOU dengan Kodim agar proses pemutahiran dapat berjalan dengan baik. Selanjutnya koordinasi dari KPU Kabupaten Lebak disampaikan terkait data masukan dari Bawaslu Kabupaten Lebak hasil uji petik oleh Bawaslu Kabupaten Lebak telah ditindaklanjuti oleh KPU Kabupaten Lebak, Data pemilih bersifat dinamis, pemutakhiran data pemilih harus berdasar pada administrasi penduduk sebagai bukti administrasi, MOU dengan Kodim sedang dilakukan upaya kerjasama di tahun berikutnya. #KPUMelayani

RAPAT RUTIN MINGGUAN

#TemanPemilih, Hari ini (Selasa, 2/12/2025) KPU Kabupaten Lebak mengadakan Rapat Rutin Mingguan di Aula Nusantara KPU Kabupaten Lebak. Melalui rapat ini, setiap subbag menyampaikan perkembangan tugas, mengevaluasi capaian, serta menyelaraskan kembali rencana kerja yang akan dijalankan selama satu pekan ke depan. Kegiatan ini menjadi ruang penting untuk memperkuat komunikasi kelembagaan, memastikan setiap langkah berjalan sesuai target, dan menghadirkan kinerja lembaga yang semakin solid. Dengan koordinasi yang baik, setiap pekerjaan dapat terlaksana lebih tepat, efisien, dan berkesinambungan. #KPUMelayani